Profil NASPRO Cabub-Cawabub Magetan - Datuk Jahid Jahim
Nama Lengkap: Nanik Karsini
Nama Panggilan: Nanik (yang artinya menanam nilai kebaikan)
TTL: Buluharjo, Kec. Plaosan, Magetan 1 Juli 1967
Alamat: Jl. Raya Kebayoran Lama No. 101, Jakarta Selatan
Pendidikan Terakhir: Pasca Sarjana (S2) Universitas Indonesia
Pengalaman: Berpengalaman sebagai aparatur pemerintahan yang dimulai dari Kementrian dalam Negeri dan selanjutnya berkiprah di KPU Pusat.
Suami: Ir. H. Hari Prasetya Reinkarnasi Koesna, berasal dari kawedanan, Gorang-gareng dan dikaruniai 2 orang anak masing-masing 9 dan 7 tahun.
Siapakah Kolonel (Purn) Drs. H. Sugiho Pramono?
Nama Lengkap: Sugiho Pramono
Nama Panggilan: Pramono (Adik kandung alm. Bpk Saleh Mulyono Mantan Bupati Magetan)
TTL: Bogem, Kec. Sukomoro, Kab. Magetan 11 November 1954
Pengalaman: Berpengalaman sebagai alat negara (militer) dan instansi legislatif daerah (Wakil Ketua DPRD)
Istri: Hj. Sri Sayekti, berasal dari kabupaten Ngawi dan dikarunia 3 orang anak yang berprofesi sebagai Akuntan, Dokter, dan Insinyur.
Mari kita satukan tekad menuju Magetan Baru yang lebih baik, lebih maju, lebih sejahtera karena hakikat independen adalah kekeluargaan, kebersamaan, serta silaturahmi. Kalau NasPro berhasil menjadi pemimpin Magetan, maka kita bisa membuat sejarah baru dan peta politik baru tingkat nasional, sehingga putera-puteri terbaik bangsa ini bisa memimpin negara ini tanpa tergantung pada partai politik, dan bisa melakukan pendanaan kampanye dalam jumlah yang masuk akal dan dengan cara-cara yang bersih, dan tentunya tidak punya beban hutang politik dan finansial kepada siapapun juga, sehingga akan sangggup memimpin bangsa ini dengan kepala tegak, penuh percaya diri dan terhormat.
Mendukung NasPro dalam proses Pilkada Magetan 2013 bukan semata mendukung secara emosional atau calon yang bersih, tetapi merupakan suatu percobaan mengubah sejarah yang patut dilakukan oleh setiap warga negara yang betanggung jawab.
Source http://jahidjahim.blogspot.com/2013/04/profil-naspro-cabub-cawabub-magetan.html
Comments
Post a Comment