Profil 10 Kampus Muda Terbaik di Dunia :: Okezone News



JAKARTA - Rata-rata, kampus berpredikat terbaik dan unggulan dunia berusia ratusan tahun. Kampus terbaik di Asia , yaitu University of Tokyo , misalnya, didirikan pada 1877. Sedangkan sejarah perguruan tinggi paling top di Eropa yaitu University of Oxford dimulai pada 1096.


Institusi pendidikan tinggi yang lebih tua memang memiliki lebih banyak keunggulan dalam pemeringkatan global. Mereka memiliki lebih banyak waktu untuk meraih prestasi dan mengumpulkan kekayaan. Kampus-kampus ini sering kali juga merupakan pembentuk kota-kota besar dan dijamin negara. Di sisi lain, mereka memiliki ratusan tahun untuk membangun dan mengembangkan jaringan alumni serta mempertahankan tradisi beasiswa.


Namun, ke-10 kampus di bawah usia 50 tahun ini membuktikan, meski masih belia, mereka juga mampu unggul dalam pemeringkatan kampus dunia. Berikut ini profil 10 kampus muda terbaik dunia versi Times Higher Education (THE) 2014.


1. Pohang University of Science and Technology (Postech), Republik Korea


Ketika mendirikan Postech pada 1986, pemimpin Pohang Iron and Steel Company menyatakan, "Anda tidak bisa mengimpor bakat." Kini Postech merupakan institusi pendidikan yang dikenal memiliki fokus riset pada bidang Robotika serta memiliki jaringan luas dengan industri. Saat ini, Postech memiliki 3.100 mahasiswa.


2. École Polytechnique Fédérale de Lausanne (EPFL), Swiss


Inti kegiatan akademis di EPFL adalah pendidikan, penelitian dan transfer teknologi di antara lebih dari 250 laboratorium yang mereka miliki. Saat ini ada 7.000 mahasiswa dan 3.000 dosen pada tujuh fakultas dan institusi penelitian di EPFL.


3. Korea Advanced Institute of Science and Technology (KAIST), Republik Korea


KAIST didirikan pada 1971 saat fokus Korea Selatan berpindah dari industri barang pakai menjadi teknologi tinggi. Pada 2009, institusi ini bergabung dengan Information and Communications University. Saat ini terdapat lebih dari 8.200 mahasiswa dan sekira 570 dosen.


4. Hong Kong University of Science and Technology (HKUST), Hong Kong


Berdiri pada 1991, HKUST mendedikasikan diri sebagai kampus penelitian berskala internasional. Misinya adalah mengedepankan pendidikan sebagai pendorong pembangunan sosioekonomi Hong Kong. Pada 2014, HKUST menduduki urutan ke-54 dalam pemeringkatan kampus dunia oleh Times Higher Education. Kekuatan HKUST tidak hanya pada bidang teknologi, tetapi ilmu sosial lain. Saat ini ada 13.456 mahasiswa, 4.475 pelajar internasional dan 644 dosen.


5. Nanyang Technological University, Singapura


Kampus ini memiliki 32.500 mahasiswa sarjana dan pascasarjana dalam bidang teknik, bisnis, sains, ilmu sosial serta seni dan humaniora. Fakultas kedokterannya bekerjasama dengan Imperial College London.


6. Maastricht University (UM), Belanda


Didirikan pada 1976, UM merupakan satu dari 13 kampus muda di Belanda. Saat ini sekira 16.000 mahasiswa dan 4.000 staf tersebar di berbagai program studi. Model pengajaran inovatif di kampus ini mengedepankan problem based learning berorientasi internasional serta pendekatan multidisiplin dalam hal pendidikan dan penelitian.


7. University of California, Irvine, Amerika Serikat


Berdiri pada 1965, University of California, Irvine, kini memiliki 98 program studi, lebih dari 2.600 dosen dan sekira 27.600 mahasiswa.


8. Université Paris-Sud, Prancis


Salah satu universitas terbesar di Prancis ini menjadi rumah bagi 27 ribu mahasiswa. Ia juga dikenal karena kekuatan saintifiknya dan merupakan almamater bagi dua pemenang Nobel di bidang fisika. Université Paris-Sud memiliki laboratorium canggih kelas dunia untuk partikel, nuklir dan fisika molekuler. Kampus ini juga memiliki potensi besar dalam bidang matematika.


9. Université Pierre et Marie Curie, Prancis


Sekolah kedokteran dan ilmu sains ini berdiri pada 1971 sebagai pecahan dari University of Paris. Université Pierre et Marie Curie memiliki 120 unit penelitian bagi 30 ribu mahasiswa dan 3.250 staf akademis mereka.


10. Lancaster University, Inggris


Lancester University didirikan pada 1950-an. Saat ini ada 12 ribu mahasiswa di sembilan akademi. Kampus ini mengembangkan komunitas interdisiplin ilmu dengan empat fakultas utama yaitu seni dan ilmu sosial, kesehatan dan pengobatan, manajemen serta sains dan teknologi.












from profil - Penelusuran Blog Google http://ift.tt/1GCsHX3

via IFTTT

Comments

Popular posts from this blog

Profil Vitalia Sesha Model Di Kasus Suap Daging Impor - Tercanggih

Profile dan biodata Angkasa Band

Talent Pilihan SlideGossip : Andrean Saputra