Bukti Cinta Sejati? Dua Orang yang Diduga Pasangan Melakukan Aksi Bunuh Diri
Hari ini, tanggal 30 Nopember 2009 telah terjadi dua peristiwa yang sangat tragis, dua orang yang diduga pasangan sama-sama melakukan aksi bunuh diri di tempat yang berbeda. Ciri-ciri korban yang bunuh diri di Grand Indonesia adalah berjenis kelamin wanita dan memakai kaus kuning dan celana panjang. Sedangkan ciri-ciri korban yang bunuh diri di mal Senayan City adalah berjenis kelamin laki-laki dan memakai kemeja agak ketat. Sang wanita melakukan aksi bunuh dirinya dari lantai 5 ke lantai Upper Ground (UG) Grand Indonesia Shopping Town , Jakarta sekitar pukul 16.15 WIB. Sementara sang pria melakukan aksi bunuh dirinya dengan cara melompat dari lantai 5 mal Senayan City , Jakarta sekitar pukul 20:20 WIB. Nama perempuan atau wanita yang bunuh diri di Grand Indonesia (GI) diketahui adalah Ice Juniar yang berusia 24 tahun. Ice Juniar adalah wagra Jl Jendral Sudirman, Palembang, Sumatera Selatan yang datang ke Jakarta dengan tujuan untuk berobat. Sedangkan nama pria atau laki-laki yang b...