Profil biodata foto Maudy Ayunda - Update Keren

http://ift.tt/1rQoCHx

Profil biodata Maudy Ayunda - Saya yakin anda semua pasti sudah mengenal atau mengetahui artis cantik yang merupakan finalis GADIS sampul 2009 ini.

Memiliki wajah yang cantik jelita tak membuat Maudy Ayunda menjadi sombong dan hanya bermodalkan tampang untuk meraup rupiah di dunia hiburan tanah air.


Dia sangat pandai bermain gitar dan memiliki suara merdu disamping memiliki kecerdasan di bidang akademik. Buktinya, alih-alih fokus berkarier secara total di dunia hiburan, Maudy malah melanjutkan pendidikannya di Oxford University, Inggris mengambil jurusan P.P.E (Politics, Philosophy, and Economics pada September 2013 lalu.


Bahkan, dalam menerima tawaran main dalam sebuah film pun Maudy cenderung selektif. "Kebetuluan saya termasuk tricky kalau memilih. Karena film harus ada pesan moral dan kualitas. Jangan dikerjakan setengah-setengah. Kalau film bagus digarap tidak bagus percuma. Makannya karakter ini saya pilih. Kalau saya kemarin lebih milih melow. Belakangan aku ambil peran sebagai Kugi (Perahu Kertas) dan Nicki (Refrain) Karena saya mau coba peran-peran yang lebih ekspresif lagi," kata Maudy saat ditemui di FX Plaza, Senayan, Jakarta, Jumat malam (14/06), seperti dikutip Inilah.com.


Pada tahun 2014 ini, tepatnya pada bulan Januari lalu Maudy Ayunda berduet dengan seorang penyanyi asal Amerika Serikat, David Choi dengan menyanyikan single "By My Side" yang merupakan karya David Choi sendiri. Lagu tersebut diputar di berbagai radio di Indonesia dan beberapa hari berikutnya mulai rilis di Itunes Musik Indonesia pada 10 Januari 2014. Lagu ini rencananya akan dimasukkan di album terbaru Maudy yang kabarnya juga dirilis tahun ini.


Pada bulan Agustus, Maudy kembali mengeluarkan Video Lirik berjudul "Bayangkan Rasakan" yang juga merupakan salah satu single dalam album terbarunya. Baca : Maudy Ayunda meluncurkan video lirik 'Bayangkan Rasakan'


profil biodata foto maudy ayunda




Untuk melihat foto Maudy Ayunda yang lainnya lihat : Koleksi Gambar Foto Maudy Ayunda yang keren

Biodata Maudy Ayunda


Nama lengkap : Ayunda Kazza Maudia

Nama beken : Maudy Ayunda

Nama panggilan : Maudy

Tanggal lahir : 19 Desember 1994

Pekerjaan : Aktris, penyanyi, penulis

Agama : Islam

Nama orang tua : Muren Jasmedi (ibu) dan Didit Jasmedi R. Irawan (ayah)

Anak ke : pertama dari 2 bersaudara

Nama saudara kandung : Amanda Khairunnisa

Situs resmi : www.maudyayunda.com

Akun Twitter : http://ift.tt/1oh2rtG

Akun Instagram : http://ift.tt/1BvW9NU

Hobi : Main Gitar, Piano, Baca Buku


Perjalanan karier Maudy Ayunda


Debut Maudy Ayunda dalam dunia hiburan tanah air yaitu saat membintangi film "Untuk Rena" pada 2006 silam, di mana dia berperan sebagai Rena. Lawan mainnya di film tersebut adalah Surya Saputra.


Kemudian pada 2009, dia kembali membintangi film "Sang Pemimpi" di mana dia berperan sebagai gadis melayu bernama Zakiah Nurmala. Dalam film ini Maudy tak hanya memerankan sebagai Zakiah Nurmala, yang merupakan pujaan hati sang tokoh utama akan tetapi juga turut menyanyikan salah satu soundtracknya yang berjudul "Mengejar Mimpi".


Sejak saat itulah nama Maudy Ayunda mulai diperhitungkan sebagai artis berbakat di Indonesia.


Selanjutnya, pada tahun 2011 dia kembali memerankan sebuah film berjudul "Rumah Tanpa Jendela" dengan berperan sebagai Andini. Dan juga beradu akting melalui film "Tendangan Dari Langit" dengan rekan mainnya Irfan Bachdim dan Kim Jeffrey Kurniawan.


Pada tahun 2012, Maudy kembai unjuk gigi di dunia seni peran dengan memerankan tokoh Mura dalam film "Malaikat Tanpa Sayap".


Karier cemerlangnya tak hanya di bidang seni peran tapi juga di bidang tarik suara karena dia pernah mengeluarkan album berjudul "Panggil Aku..." di tahun 2011 di bawah naungan Label Trinity Optima Production. Album pertama Maudy Ayunda ini berisikan 10 buah lagu dengan lagu Tiba-Tiba Cinta Datang sebagai lagu utama.


Prestasi lainnya yaitu pernah menjadi model video klip dalam lagu :



  1. "Ungu - Cinta Gila" (2009)

  2. "Vidi Aldiano - Datang Dan Kembali" (2012)




Maudy Ayunda juga beberapa kali menjadi bintang iklan dalam Sponsor :

  1. Suzuki Nex (bersama SM*SH)

  2. Pond's Double Action (bersama Angelica Martha Pieters)

  3. Coca Cola (bersama Nidji)

  4. Line

  5. Intel

  6. Laurier - The Journalist

  7. Biore (bersama ibunya)

  8. Pond's Acne Clear White (bersama Afgansyah Reza)

  9. Indomie goreng rasa rendang (2014)

  10. Pond's White Beauty

  11. Konimex (Jesscool) (Segera Februari 2015)




Tak hanya menjadi bintang iklan di Indonesia tapi juga di Malaysia, yaitu dalam Iklan Mamee Starbucks Coffee (bersama Mikha Tambayong dan Irfan Bachdim).

Itulah informasi singkat tentang profil biodata foto Maudy Ayunda yang bisa menambah wawasan penggemar seputar artis catik 'berotak' pintar yang juga merupakan idola saya tersebut hehe.


Advertisements







Source http://ift.tt/1BvW9NW

Comments

Popular posts from this blog

Profil Vitalia Sesha Model Di Kasus Suap Daging Impor - Tercanggih

Profile dan biodata Angkasa Band

Talent Pilihan SlideGossip : Andrean Saputra