Biodata Dan Profil Raisa Andriana | CintameLa
Sumber gambar: http://id.wikipedia.org |
Cintamela.com - Raisa Andriana adalah seorang penyanyi solo yang berasal dari Indonesia, Lagu Serba salah, dan Apalah arti menunggu telah mengantarkan penyanyi ini meraih kesuksesan diawal karirnya. Sebelum bernyanyi solo, Raisa adalah seorang vokalis band bernama Andante yang dibentuk oleh Kevin Aprillio.
Album pertamanya Raisa berjudul Self Titled diproduksi oleh Universal Music dan Solid Record, yang diproduseri oleh tiga orang musisi muda berbakat yaitu Adrianto Ario Seto (soulvibe), Ramadhan handy (solvibe), dan Asta Andoko (Ran). Album tersebut juga didukung oleh Executive Produser label Solid Record yaitu Asta Andoko dan Nanda.
Dan Album yang berjudul Raisa sukses mengantarkan gadis cantik ini dipuncak karirnya. Bahkan beberapa single dari album Raisa seperti Apalah arti menunggu dan Could It Be menduduki peringkat pertama di chart album weekly Indonesia selama tujuh Minggu, bahkan album Raisa telah menduduki peringkat lima album terlaris sepanjang Tahun 2012. dan tiga singlenya berhasil menduduki top 10 lagu paling laris Indonesia 2012, dengan "Serba Salah" menduduki peringkat delapan dengan total 5,972,500 "Could It Be" berada diperingkat tiga dengan total 8,788,620, dan "Apalah (Arti Menunggu)" berada diposisi kedua dengan total 9,780,500,.
Biodata Dan Profil Raisa
Nama Lengkap : Raisa Andriana
Nama Panggilan : Raisa
Tempat Dan Tanggal lahir : Jakarta, 06 Juni 1990
Pendidikan : Mahasisiwi Bina Nusantara Internasional
Jenis Musik : R&B, Soul, Blues, dan Jazz
Idola : Alicia Keys, Joss stone, Stevie Wonder, Mariah Carey, dan Withney Houston
Warna favorit : Hijau
Twitter : @raisa6690
Daftar Lagu Raisa
- Apalah (Arti Menunggu)
- Serba Salah
- Melangkah
- Cinta Sempurna
- Could It Be
- Inginku
- Pergilah
- Terjebak Nostalgia
- Bersama
Title : Biodata Dan Profil Raisa Andriana
Description : Sumber gambar: http://id.wikipedia.org Cintamela.com - Raisa Andriana adalah seorang penyanyi s...
Rating : 5
Source http://ift.tt/1oGxHmv
Comments
Post a Comment