Profil Maria Asteria Sastrayu Rahajeng, Pemenang Miss Indonesia ...
Profil Pemenang Miss Indonesia 2014, Maria Asteria Sastrayu Rahajeng
JAKARTA,BB – Inilah dia profil dan biodata lengkap Maria Asteria Sastrayu Rahajeng Miss Sulbar. Pemenang Miss Indonesia 2014 yang baru terpilih malam tadi 17 Februari 2014.
Maria Asteria Sastrayu Rahajeng mengalahkan nominasi lainnya dari 33 provinsi di Indonesia. Secara mengejutkan, kecerdasan Maria Asteria Sastrayu R mampu menarik simpati para Juri malam itu yang terdiri dari berbagai unsur seperti perwakilan dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Martha Tilaar dan dari Media MNC Group sebagai media penyelenggara.
Prestasi ini membuat Maria Asteria Sastrayu Rahajeng berhak menyandang gelar Miss Indonesia. Mahkota Miss Indonesia 2014 pun sudah berpindah dari Miss Indonesia 2013, Vania Larissa. Maria Asteria Sastrayu akan mewakili Indonesia pada ajang internasional pemilihan Miss World 2014 yang akan digelar di London pada bulan Oktober 2014.
Juara kedua atau runner-up Miss Indonesia diraih kontestan Papua Barat, Ellen Rachel Aragay. Sedangkan juara iga atau runner-up 2 disabet Hanna Christiany Sugialam dari Jawa Timur. Berikut Daftar pemenang dan kategori Miss Indonesia 2014:
Juara umum/Miss Indonesia: Maria Asteria Sastrayu Rahajeng
Runner-up I: Papua Barat – Ellen Rachel Aragay
Runner-up II: Jawa Timur – Hanna Christiany Sugialam
Social Media: Bangka Belitung – Olivia Pramaisella
Kulit Cantik: DKI Jakarta – Olivia Belle Utomo
Miss Online: Riau – Jesslyn Anggasta Hardi
Miss Lifestyle: Jawa Timur – Hanna Christiany Sugialam
Miss Chatting: Jawa Barat – Siti Anida Lestari Qoryatin
Miss Persahabatan: Papua Barat – Ellen Rachel Aragay
Miss Favorit: Kalimantan Barat – Diana Joyo Rachmatien
Biodata Maria Asteria Sastrayu Rahajeng
Nama Lengkap: Maria Asteria Sastrayu Rahajeng
Silahkan like Laman FB kami di bawah untuk melanjutkan
Alias: Maria
Tanggal lahir: 1995
Tinggi Badan: 165 cm
Kewarganegaraan: Indonesia
Selain cantik, gadis yang biasa disapa Maria ini juga berprestasi di bidang akademis. Predikat cumlaude dengan IPK 3.7 di kampusnya, tidak membuatnya cepat berpuas diri. Hal itu terbukti dengan sederet prestasi lain yang ia raih. Pernah menjadi salah satu delegasi Indonesia untuk APEC Voices of The Future pada tahun 2013 di Bali, gadis yang mengidolakan tim sepak bola Liverpool ini ingin membuat Indonesia semakin dikenal dan dihargai di mata dunia. Menurutnya, tema Beauty With A Purpose yang diangkat oleh Miss Indonesia menandakan bahwa wanita Indonesia tidak hanya cantik, tetapi juga harus mempunyai tujuan yang berguna bagi orang banyak.
Laporan: cr19/Jhe
Source http://ift.tt/N4jJw9
Comments
Post a Comment