Sinopsis, Daftar Pemain dan Soundtrack Film 'Love In Perth'

Kangen dengan film remaja bergenre drama romantis? Sepertinya rasa kangen itu akan terobati dengan hadirnya film terbaru dari Gita Gutawa berjudul 'Love In Perth'. Film remaja produksi MD Entertainment ini disutradarai oleh Findo Purwono. Sedangkan para artis pemain film 'Love In Perth' ini antara lain Gita Gutawa, Derby Romero, Petra Sihombing dan Michella Putri. Tema dari film 'Love In Perth' ini adalah percintaan remaja yang dibumbui cinta segitiga antara Gita Gutawa, Derby Romero dan Petra Sihombing. Untuk lagu soundtrack film 'Love In Perth' ini dipilih lagu berjudul 'Cinta Takkan Salah' yang dinyanyikan oleh Gita Gutawa bersama Derby Romero.
Berikut ini adalah daftar artis para pemain film 'Love In Perth' :
* Gita Gutawa berperan sebagai Lola
* Derby Romero berperan sebagai Dhani
* Petra Sihombing berperan sebagai Ari
* Michella Putri berperan sebagai Tiwi

Berikut ini adalah sinopsis atau ringkasan cerita film 'Love In Perth' :
"Lola (diperankan oleh Gita Gutawa) adalah cewek berumur16 tahun yang mendapatkan beasiswa di sebuah high school (SMA) terkenal di kota Perth, Australia. Lola tak pernah menyangka bahwa Perth akan mengubah hidupnya. Dimulai dari teman satu apartemennya yang kemudian menjadi cewek yang paling membenci Lola, bernama Tiwi (diperankan oleh Michella Putri); teman baru Lola bernama Ari (diperankan oleh Petra Sihombing); sampai seorang cowok bernama Dhani (diperankan oleh Derby Romero).
Dhani adalah murid senior, tajir dan keren. Hubungannya dengan Lola seperti anjing dan kucing, tapi kemudian berubah menjadi teman dekat Lola hingga membuat Lola jatuh cinta pada Dhani. Namun ketika mereka bertambah dekat dan Lola mulai mencintai Dhani, Dhani justru mengecewakannya. Sikap Dhani dengan kesombongannya, keegoisannya, serta semua perbuatannya ternyata hanya untuk memanfaatkan Lola demi kesenangannya sendiri. Hal ini menyebabkan Lola gagal dalam pelajaran.
Lola terlalu sibuk mengurus Dhani sementara Dhani terlalu sibuk mengurus dirinya sendiri. Lola pun memutuskan menjauhi Dhani, ketika kemudian Ari yang mulai jatuh cinta pada Lola. Di saat kerenggangan hubungan itu, Dhani mulai merindukan Lola dan menyadari bahwa sebenanrnya ia mencintai cewek itu. Tapi sekarang sudah ada Ari. Lola pun harus memilih Ari atau Dhani."

Dan berikut ini adalah lirik lagu 'Cinta Takkan Salah' yang merupakan OST (Original Soundtrack) film 'Love In Perth' :
Ku kira benar, kau kira salah
Cinta berbeda kita tak sama
Tak pernah searah

Ku bilang iya, kau bilang tidak
Selalu begitu tak pernah setuju
Tak pernah menyatu

Namun ternyata tak pernah ku kira
Di sini kita memulai cerita

Reff:
Perbedaan jadi tidak berarti
Karena hati telah memilih
Di mataku kita berdua satu
Apapun yang mengganggu
Cinta takkan salah

Ku ingin yang ini, ku ingin yang lain
Coba ‘tuk mengerti, coba ‘tuk pahami
Saling melengkapi

Kini ternyata tak pernah ku kira
Di sini kita memulai cerita

Back to Reff: 2x
(Opung)

Comments

Popular posts from this blog

Profil Vitalia Sesha Model Di Kasus Suap Daging Impor - Tercanggih

Profile dan biodata Angkasa Band

Talent Pilihan SlideGossip : Andrean Saputra